Jenius dikenal sebagai layanan bank digital pertama di Indonesia yang meluncur sejak 2016. Meskipun sekarang banyak pesaing baru bermunculan, Jenius tetap menjadi bank digital paling populer di Indonesia dengan jumlah pengguna aktif bulanan tertinggi per 2021.
Lalu apa saja fitur, kelebihan, dan kekurangan bank digital Jenius? Simak review lengkapnya di bawah ini.
🤷♂️ Apa itu Jenius?
Jenius adalah aplikasi perbankan digital dari PT Bank BTPN Tbk (kode saham: BTPN) yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
Jenius menawarkan berbagai fitur yang dapat membantu kamu mengatur keuangan dengan lebih cerdas, hemat, dan fleksibel.
Jenius juga memiliki sistem keamanan yang terbaru dan autentikasi transaksi dua tingkat (2-factor-authentication/2fa) untuk melindungi data dan dana kamu.
Fitur Jenius
Jenius memiliki banyak fitur yang dapat memenuhi berbagai kebutuhan keuangan kamu. Berikut adalah beberapa fitur utama dari Jenius:
1. Transfer dan Bayar
Fitur untuk transfer atau kirim uang ke rekening bank lain, top up e-wallet, dan bayar berbagai macam tagihan.
2. $Cashtag
Fitur untuk membuat nama unik yang dapat digunakan sebagai identitas rekening kamu. Kamu bisa memilih nama $Cashtag sesuai dengan nama panggilan, hobi, atau hal lain yang kamu sukai. $Cashtag dapat digunakan untuk menerima uang dari pengguna Jenius lainnya tanpa harus memberikan nomor rekening.
3. Split Bill
Fitur untuk bagi tagihan secara proporsional dengan teman, keluarga, atau orang lain. Cukup masukkan $Cashtag, e-mail, atau nomor hp (pilih salah satu saja) orang yang akan ditambahkan ke dalam daftar Split Bill, lalu masukkan nominal tagihannya.
Selanjutnya, tagihan akan dibagi secara proporsional dan setiap kontak tersebut akan menerima notifikasi dari Jenius untuk melakukan pembayaran.
4. Save It
Fitur untuk menabung. Pada fitur Save It, terdapat tiga pilihan yang bisa kamu pilih, yaitu Flexi Saver (jenis tabungan yang bisa ditarik kapan saja), Dream Saver (jenis tabungan dengan keunggulan berupa bunga 2.5% per tahun), dan Maxi Saver (deposito berjangka dengan bunga hingga 5% per tahun). Untuk penjelasan lengkap dan terupdate, cek di sini.
5. Investment
Investment adalah fitur terbaru dari Jenius yang memungkinkan kamu untuk berinvestasi pada instrumen reksadana langsung dari aplikasi Jenius. Pada fitur ini, kamu bisa membeli reksadana secara manual atau otomatis dengan menyalakan opsi Auto Invest.
6. m-Card
Kartu debit utama Jenius yang akan kamu terima setelah berhasil membuka rekening Jenius. Kartu m-Card bisa dipakai untuk transaksi online maupun offline di berbagai merchant, serta tarik tunai di ATM.
7. x-Card
Fitur untuk membuat kartu debit fisik (maksimal tiga) yang dapat digunakan untuk tarik tunai dan bertransaksi di seluruh dunia.
8. e-Card
Fitur untuk membuat kartu debit virtual yang dapat digunakan untuk belanja online di dalam dan luar negeri. Selain itu, e-Card juga bisa kamu pakai untuk verifikasi akun paypal tanpa kartu kredit. Info lebih lanjut, baca Cara verifikasi Paypal dengan kartu debit Jenius.
9. Flexi Cash
Fitur KTA atau pinjaman tanpa agunan dengan limit tinggi (Rp500 ribu sampai Rp200 juta), bunga rendah (1.75% sampai 2.75% per tahun), dan cicilan fleksibel (1 hingga 60 bulan). Flexi Cash dapat diajukan secara online melalui aplikasi Jenius tanpa perlu mengirim dokumen apapun.
10. Jenius Paylater
Fitur bayar nanti dari Jenius yang bisa dipakai untuk bertransaksi di berbagai merchant online dan offline yang menggunakan QRIS, dengan limit maksimal Rp500 ribu. Patut diingat, fitur Jenius Paylater tidak menyediakan opsi cicilan sehingga semua tagihan wajib kamu bayar dalam 30 hari.
11. Kartu Kredit Jenius
Sepengetahuan saya, Jenius adalah bank digital kedua di Indonesia yang punya layanan kartu kredit setelah bank TMRW by UOB. Fitur kartu kredit Jenius kurang lebih mirip dengan kartu kredit bank lain pada umumnya. Lebih jelasnya, bisa kamu cek di sini.
12. Split Pay
Split Pay adalah fitur terbaru dari Jenius yang berguna untuk mengubah transaksi yang sudah kamu lakukan menjadi cicilan, sehingga arus kas keuangan dapat lebih terkelola. Split Pay hanya bisa digunakan oleh pengguna yang sudah memiliki Flexi Cash atau kartu kredit Jenius
13. Yay Points
Setiap kali kamu bertransaksi minimal Rp10.000 menggunakan kartu kredit Jenius, kamu akan memperoleh Yay Points yang bisa kamu kumpul dan tukarkan dengan berbagai hadiah menarik yang tersedia.
14. Moneytory
Moneytory adalah fitur yang akan mencatat arus kas keuangan kamu di Jenius secara rinci dan otomatis. Moneytory akan mengelompokkan transaksi kamu ke dalam kategori pengeluaran dan pemasukan, serta memberikan insights tentang kebiasaan keuangan kamu setiap bulan.
Biaya dan Bunga Jenius
I. Suku Bunga
Tipe Akun | Suku Bunga |
m-Card (Saldo Aktif)* | 0% p.a. |
m-Card virtual Akun Bisnis (Saldo Aktif)* | 0% p.a. |
Saldo dolar Amerika Serikat* | 3% p.a. |
Saldo mata uang lain | 0% p.a. |
e-Card | 0% p.a. |
x-Card | 0% p.a. |
Flexi Saver* | 2,5% p.a. |
Dream Saver* | 2,5% p.a. |
Maxi Saver (min Rp10.000.000) | |
Penempatan Rp10.000.000 – Rp49.999.999 | 4% p.a. |
Penempatan Rp50.000.000 – Rp249.999.999 | 4,25% p.a. |
Penempatan min Rp250.000.000 | 5% p.a. |
*Bunga dapat berubah sewaktu-waktu dan setiap perubahan akan diinformasikan ke Nasabah sesuai ketentuan yang berlaku.
II. Biaya
- Biaya Flexi Cash
Biaya Terkait Flexi Cash | ||
Biaya Keterlambatan | ||
Biaya keterlambatan 1 hari | Rp50.000/pinjaman | |
Biaya keterlambatan 30 hari | Rp75.000/pinjaman | |
Biaya keterlambatan 60 hari | Rp150.000/pinjaman | |
Biaya keterlambatan 90 hari | Rp175.000/pinjaman | |
Biaya Pelunasan Dipercepat | ||
Biaya pembayaran lebih awal Flexi Cash (berlaku mulai 19 Juli 2023) | Rp100.000 untuk setiap pembayaran lebih awal |
- Biaya kartu kredit Jenius
Tipe Transaksi | Nominal |
Suku Bunga | |
Bunga Transaksi | 21% p.a.* |
Bunga Split Pay | Maks 21% p.a. |
Biaya | |
Biaya tahunan kartu utama | Bebas biaya di tahun pertama, bebas biaya untuk tahun berikutnya dengan transaksi kumulatif ≥ Rp30.000.000/tahun |
Rp500.000 apabila transaksi kumulatif < Rp30.000.000/tahun di tahun berikutnya | |
Biaya tahunan kartu tambahan | Bebas biaya di tahun pertama, bebas biaya untuk tahun berikutnya dengan transaksi kumulatif ≥ Rp15.000.000/tahun/kartu |
Rp250.000/kartu apabila transaksi kumulatif < Rp15.000.000/tahun/kartu di tahun berikutnya | |
Penggantian kartu | Rp50.000/kartu |
Permintaan laporan tahunan | Rp300.000/laporan |
Salinan bukti transaksi | Rp75.000/bukti transaksi |
Tarik tunai di ATM | 2% dari jumlah transaksi (min Rp50.000) |
Pembayaran tagihan melalui aplikasi Jenius/ATM BTPN | Tidak ada biaya |
Biaya materai | Bebas biaya untuk pembayaran tagihan ≤ Rp5.000.000 |
Rp10.000 untuk pembayaran tagihan > Rp5.000.000 | |
Asuransi credit guard | 0,55%** |
Denda pemakaian di luar limit | Rp100.000/cycle*** |
Denda keterlambatan pembayaran | 1% dari total tagihan (maks Rp100.000) |
Denda pembayaran Split Pay yang dipercepat | 3% dari sisa pokok cicilan (min Rp100.000) |
Limit | |
Minimum pembayaran | 5% dari total tagihan**** |
Minimum limit kredit | Rp2.000.000 |
Maksimum limit kredit | Rp200.000.000 – Rp500.000.000 |
Masa berlaku Yay Points | 24 bulan |
*Berdasarkan perhitungan 365 hari/tahun, sesuai PBI
**Dihitung dari total tagihan ditambah sisa pokok cicilan yang belum ditagihkan
***Satu cycle dihitung dari tanggal cetak tagihan di bulan ini hingga tagihan bulan depan
****Apabila jumlah tagihan ≤ Rp50.000, minimum pembayaran sesuai nominal tagihan
- Biaya Paylater
Biaya Terkait Jenius Paylater | |
Biaya Layanan | Rp15.000/bulan |
Biaya keterlambatan | Rp1.000/hari (maksimum Rp30.000) |
Info lengkap tentang suku bunga dan biaya yang dikenakan oleh Jenius, kunjungi laman Biaya dan Bunga
Cara Membuka Rekening Jenius
Proses buka rekening Jenius sangat mudah dan cepat karena semuanya dilakukan secara online. Untuk mendaftar Jenius, kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut:
- Unduh aplikasi Jenius di Google Play Store atau App Store
- Buka aplikasi Jenius dan pilih “Register”
- Masukkan alamat e-mail dan nomor handphone
- Ambil foto KTP kamu untuk validasi identitas sesuai ketentuan OJK
- Isi data diri pribadi seperti tujuan pembuatan akun, pekerjaan, alamat, hingga NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)
- Buat nama unik untuk $Cashtag kamu. $Cashtag minimal terdiri dari 3 karakter dan maksimal 15 karakter
- Tentukan nama yang akan dicetak di kartu debit Jenius yang akan dikirim ke alamatmu
- Buat password yang akan digunakan untuk proses autentikasi transaksi di Jenius
- Buat PIN perangkat (6 angka) yang akan digunakan untuk masuk ke aplikasi Jenius di perangkat ini. Jaga kerahasiaan PIN perangkat kamu!
- Terakhir, lakukan aktivasi akun Jenius kamu dengan cara verifikasi melalui video call agar akun Jenius bisa segera digunakan
JIka masih bingung dengan petunjuk di atas, kamu dapat menyimak video tutorial cara registrasi akun Jenius berikut ini:
Kelebihan Jenius
- Proses pendaftaran dan aktivasi akun mudah dan cepat
- Sistem keamanan terjamin
- Suku bunga tabungan/deposito relatif tinggi, maksimal 5% per tahun
- Sering ngasih promo secara berkala
- Bisa menabung dengan berbagai mata uang asing, mulai dari dolar Amerika Serikat, dolar Singapura, dolar Hongkong, dolar Australia, Poundsterling Inggris, Euro, hingga yen Jepang
- Gratis transfer ke rekening bank lain dan tarik tunai di semua atm dalam negeri hingga maksimal 25 kali transaksi per bulan tergantung jenis akun Jenius yang kamu punya
- Memiliki fitur yang lumayan lengkap. Mulai dari fitur Split Bill, Investment, $Cashtag, Maxi Saver, Flexi Cash, Moneytory, dan lain-lain
- Bisa buat banyak kartu debit (m-Card + 3 x-Card) dengan pilihan desain menarik
- Punya fitur Split Pay yang bisa digunakan untuk ubah transaksi menjadi cicilan agar cashflow tetap terjaga
Baca juga: 16 Keuntungan Tabungan Jenius BTPN
Kekurangan Jenius
- Saat ini Jenius adalah satu-satunya bank digital yang membebankan biaya administrasi Rp10.000 per bulan kepada nasabahnya. Padahal di semua bank digital lain seperti Jago, Seabank, dan Neobank tidak mengenakan biaya admin sama sekali alias gratis!
- Suku bunga tabungan/deposito yang ditawarkan masih kalah jauh dengan bank digital lain seperti Seabank dan Neobank yang bisa lebih dari 5%, bahkan mencapai 8% per tahun*
*Menabung di produk perbankan yang memberikan bunga di atas ketentuan LPS dapat menyebabkan tabungan kamu kehilangan fasilitas penjaminan dana dari LPS
FAQ
Berikut adalah beberapa pertanyaan yang sering diajukan oleh pengguna atau calon pengguna Jenius beserta jawabannya:
1. Apakah Jenius aman?
Ya, Jenius aman karena merupakan bagian dari PT Bank BTPN Tbk yang terdaftar dan diawasi oleh OJK dan dijamin oleh LPS. Selain itu, Jenius juga memiliki sistem keamanan yang terbaru dan autentikasi transaksi dua tingkat untuk melindungi data pribadi dan dana tabungan kamu.
2. Apakah saya harus memiliki NPWP untuk membuka rekening Jenius?
Tidak, kamu tidak harus memiliki NPWP agar bisa membuka rekening Jenius. Namun, jika kamu memiliki NPWP, kamu bisa memasukkannya ke data pribadi kamu di aplikasi Jenius untuk mendapatkan manfaat pajak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
3. Apakah saya bisa memiliki lebih dari satu rekening Jenius?
Tidak, kamu hanya bisa memiliki satu rekening Jenius dengan satu nomor handphone dan satu $Cashtag. Namun, kamu bisa membuat lebih dari satu kartu debit x-Card atau e-Card dengan limit transaksi yang berbeda-beda.
4. Apakah saya bisa mengganti $Cashtag saya?
Ya, kamu bisa mengganti $Cashtag kamu kapan saja selama $Cashtag baru yang kamu inginkan belum dipakai orang lain.
Demikian review saya tentang fitur, kelebihan dan kekurangan bank digital Jenius. Jadi, bagaimana menurutmu? Apakah worth it buka rekening Jenius atau justru lebih baik mendaftar di bank digital lain? Tulis komentarmu di bawah!